Danramil Jonggat Jalin Kebersamaan Ciptakan Kondusifitas Wilayah


Lombok Tengah.Realnews.id - Upaya pembinaan teritorial (Binter) ditingkat Koramil terus dilakukan untuk menciptakan hubungan yang harmonis dalam jalinan kebersamaan. Hal itu dilakukan Danramil 1620-06/Jonggat Kapten Cba Ruslan bersama para Babinsanya di Aula Kantor Desa Gemel Kecamatan Jonggat Lombok Barat, Rabu malam (18/12).

Binter yang dikemas dengan silaturrahmi bersama Muspika Jonggat tersebut juga didampingi para Babinsa Koramil Jonggat bertemu dengan Kades Muhammad Ramli dan BKD Gemel.

Pada kesempatan tersebut, Danramil Jonggat memberikan apresiasi kepada Kepala Dusun dan anggota BKD yang berperan aktif dalam menjaga keamanan kampung.

"Alhamdulillah, malam ini kita bisa berkumpul bersilaturrahmi dan saling memberikan masukan terkait dengan keamanan wilayah terutama keamanan kampung kita sendiri," ujar Ruslan.

Ruslan mengajak seluruh komponen masyarakat untuk ikut berpartisipasi menjaga Kamtibmas di wilayah dengan tujuan untuk meminimalisasi hal-hal yang tidak diinginkan seperti pencurian, perampokan dan lainnya.

Selain itu, Danramil kelahiran Sumbawa tersebut juga meminta sekecil apapun informasi yang ada di dusun atau desa agar segera disampaikan kepada Kades, Babinsa maupun Babinkamtibmas sehingga setiap permasalahan dapat kita selesaikan dengan cepat dan tepat.

Sebelumnya, Camat Jonggat M. Syukur, SH., menyampaikan agar rekan-rekan BKD tetap semangat dan tanpa pamrih dalam membantu menjaga keamanan lingkungan.

"Mari kita jaga hubungan yang harmonis, kompak dan kebersamaan demi terwujudnya Kamtibmas di Desa," ajak Camat.

Terpisah, Komandan Kodim 1620/Loteng Letnan Kolonel Czi Prastiwanto, SE. M.I.Pol., membenarkan apa yang dilakukan anggota jajarannya. Menurutnya, dalam pelaksanaan Binter, aparat Kowil harus dapat megimplementasikan sikap teritorial seperti mengucap salam dan tegur sapa, senyum, tidak sombong, saling membantu dan menghargai, bangun kekompakan dan kebersamaan melalui gotong royong, dan dapat menyesuaikan diri dan menyatu dengan rakyat.

Terkait kondisi keamanan wilayah, Dandim meminta kepada Danramil jajarannya untuk melakukan pemantauan terhadap wilayah binaannya dengan mengaktifkan Babinsa untuk terus berkoordinasi dengan trisula desa termasuk Badan Keamanan Desa (BKD).

"Ini langkah positif yang patut diberikan apresiasi," ujar Dandim.

Selain itu, pria kelahiran Madura tersebut juga berharap agar kondisi wilayah yang sudah aman dan kondusif agar dipertahankan dengan melibatkan semua komponen masyarakat sehingga perekonomian masyarakat dan pembangunan daerah dapat berjalan sesuai harapan. (Rn01)

COMMENTS

Nama

9,14,agama,19,Arena,26,asusila,1,batubara,1,bencana alam,5,Bima,603,Dirgahayu RI,2,disiplin,2,Dompu,287,duka,2,Ekbis,11,Featured,286,gotong royong,1,Hukrim,284,hut Bhayangkara,3,HUT Bima,2,HUT PGRI,1,Jakarta,11,kamtibmas,1,Kamtibmas.,9,Kamtibmas.Loteng,5,kepolisian,3,Kesehatan,57,Kesenian,2,ketahanan,2,Kota Bima,40,Lingkungan,65,Lombok,164,Lombok Barat,5,Lombok tengah,15,Lombok utara,22,Loteng,2,Mataram,20,migas,1,olah Raga,8,Opini,18,organisasi,1,ormas,1,Papua,1,Pariwisata,17,pemerintah,3,Pemerintahan,343,Pendidikan,45,perdagangan,2,Perekonomian,1,Peristiwa,140,pertambangan,1,pertanian,4,peternakan,1,politik,61,politik.,1,Polri,3,prestasi,1,Religi,26,senibudaya,4,senibudaya.,1,Sosbud,48,sosial,1,sosial budaya,17,Sosok,15,Sumbawa,72,Sumbawa Barat,5,Sumbawa besar,12,TNI,1,UKM,1,unjuk rasa,1,
ltr
item
Real News: Danramil Jonggat Jalin Kebersamaan Ciptakan Kondusifitas Wilayah
Danramil Jonggat Jalin Kebersamaan Ciptakan Kondusifitas Wilayah
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiOE2WezxVqzpDsqUMI9wf7tKPMVPkM4ec0jqy84rg3cohkgpKBGMdDpuDluQ2LE6BVdSWp9TJaMnEt0IO-pFaMnLyoaCqUIQRTIWrSU6V7ntoPPg_8u1PGGTp11klYWPQX6c771UUzjPNh/s640/IMG-20191219-WA0041.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiOE2WezxVqzpDsqUMI9wf7tKPMVPkM4ec0jqy84rg3cohkgpKBGMdDpuDluQ2LE6BVdSWp9TJaMnEt0IO-pFaMnLyoaCqUIQRTIWrSU6V7ntoPPg_8u1PGGTp11klYWPQX6c771UUzjPNh/s72-c/IMG-20191219-WA0041.jpg
Real News
https://www.realnews.my.id/2019/12/danramil-jonggat-jalin-kebersamaan.html
https://www.realnews.my.id/
https://www.realnews.my.id/
https://www.realnews.my.id/2019/12/danramil-jonggat-jalin-kebersamaan.html
true
6818170785924333180
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content